--

Menghimpun seluruh berita, tulisan, jurnal bernuansa agama yang dapat menyatukan ummat

Etika Media Sosial dan Teknik Pembuatan Konten Kreatif di MAN 2 Kota Parepare

 


Parepare, (Kemenag Parepare) - Literasi digital bertajuk "Melawan Hoaks dan Ujaran Kebencian" disosialisasikan oleh Hery dari Dinas Perpustakaan Kota Parepare kepada segenap Peserta Didik Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 2 Kota Parepare.

Kegiatan spesifik tentang "Etika Media Sosial dan Teknik Pembuatan Konten Kreatif" ini terselenggara usai pelaksanaan apel pagi di Halaman MAN 2 Kota Parepare pada Rabu, 5 November 2025.

Menurut penjelasan Hery, urgensi etika media sosial bagi peserta didik usia remaja disebabkan oleh eksistensi media sosial sebagai ruang bercampuraduknya informasi benar dan hoaks. Dengan demikian, dibutuhkan kesadaran etika serta aksi nyata menciptakan perubahan positif dalam berselancar di media sosial.

"Kemampuan literasi informasi juga dibutuhkan dalam mengefektifkan perwujudan literasi manusia, literasi data, dan literasi digital. Literasi informasi ini merupakan kemampuan untuk mencari, menemukan, mengevaluasi, dan menggunakan informasi secara efektif dan etis. Artinya, seseorang yang memiliki literasi informasi, tahu cara mengakses informasi yang benar, menilai keandalannya, dan menggunakannya dengan bijak," beber Hery.

Ketika dialog interaktif, Hery juga merespons berbagai pertanyaan Peserta Didik MAN 2 Kota Parepare seputar indikator evaluasi informasi dan pembuatan konten berdasarkan nilai informasi.

"Kata kunci informasi serta liputan media terpercaya dan berbadan hukum bisa menjadi rujukan untuk memercayai informasi di media sosial. Adapun indikator evaluasi informasi, meliputi akurasi, relevansi, otorisasi, objektivitas, aktual, dan plagiarisme. Sedangkan dalam pembuatan konten, hal yang perlu diketahui adalah nilai informasi dan tingkat ketertarikan netizen," jawab Hery merespons pertanyaan sejumlah peserta didik. (Adi)

Share:
Location: XJ4H+825, Jl. Jenderal Sudirman, Cappa Galung, Kec. Bacukiki Bar., Kota Parepare, Sulawesi Selatan 91121, Indonesia

0 comments:

Posting Komentar

Definition List

Unordered List